Terima Kasihku

8/20/2012 2 Comments A+ a-

Terima kasih Dave Pelzer, melalui buku yang kamu tulis, "A Man Named Dave", kamu telah mengajariku untuk selalu berusaha seoptimal yang aku bisa. Agar meskipun aku tidak berhasil, meski tidak sesempurna yang aku inginkan, tetapi usahaku itu tetap berharga dan tetap akan terbayar.

Dan, terima kasih telah mengajariku untuk selalu bertahan dan tidak menyerah dengan kehidupan.

Terima Kasih pada "The Great Queen Seon Deok", melalui kisahmu aku belajar untuk berjuang. Belajar untuk tidak menyerah dengan kehidupan, meski harus menerjang arus. Belajar untuk selalu berfokus pada solusi, berhenti memikirkan masalah. Belajar untuk terus kekeh berusaha mewujudkan, percaya dan selalu fokus pada impian, meski dalam perjalanannya tidak selalu mudah dan tidak selalu menyenangkan.

Terima Kasih pada Takaya Natsuki, melalui manga-nya, "Fruits Basket", telah mengajariku apa arti "menerima" dan bagaimana berempati pada orang lain. Dan, menunjukkan padaku bahwa apa yang aku rasakan, apa yang aku pikirkan adalah nyata, bukan abnormal, dan patut untuk diterima. Kamu mengajariku bagaimana menerima dan mengakui diriku sendiri.

Aku memang belum bisa berkata bahwa aku selalu berusaha optimal untuk segala yang aku lakukan. Belum juga bisa aku berkata aku tidak pernah menyerah dan selalu fokus pada solusi. Tidak pula aku bisa berkata aku selalu bisa menerima orang lain, atau bahkan diriku sendiri.

Tapi, kalian telah menunjukkan jalannya padaku. Untuk terus belajar dan berusaha. Meski belum bisa sepenuhnya. Aku hanya bisa berusaha. Meski jalanku sangat lambat, tapi tak mengapa. Karena dengan begitu aku bisa melihat dan belajar lebih banyak hal (Dream High). Thanks for everything.

I Hope one day i could meet and discuss anything with you all. Of course, with the people that still alive :)

***

Berhubung postingan ini terbitnya pas Hari Raya Idul Fitri, maka aku juga akan mengucapkan :

Selamat Hari Raya Idul Fitri

Mohon Maaf Lahir dan Batin

2 comments

Write comments
Arif Khumaidi
AUTHOR
21 Agustus 2012 pukul 19.35 delete

met hari raya juga, mohon maaf ya :))

eh, gimana kabar kompetisi vaionya

Reply
avatar
kacho
AUTHOR
23 Agustus 2012 pukul 19.15 delete

belum ada kabar. hehe :p

Reply
avatar

Mari bercuap-cuap :D